Mesin Penggerak Diesel SWAN R-180 (8 PK)
RINGKASAN
SWAN R-180 adalah mesin diesel single silinder bertenaga 8 PK dengan putaran cepat 2600 rpm yang menggunakan hopper sebagai sistem pendinginnya. Mesin diesel ini cocok digunakan untuk menggerakkan mesin-mesin yang membutuhkan tenaga kecil, seperti mesin penepung disk mill, mesin penggiling grinding machine, mesin kapal, kompresor, pompa air, dan mesin lainnya.
DETIL PRODUK
SWAN R-180 merupakan mesin penggerak yang memanfaatkan bahan bakar solar sebagai sumber tenaga penggerak. Mesin ini umum digunakan di daerah yang tidak memiliki aliran listrik memadai, seperti area persawahan, area laut, kawasan hutan, daerah terpencil. Mesin diesel akan membakar solar dan mengubah bahan bakar menjadi energi gerak atau energi kinetik. Energi inilah yang bekerja untuk mengoperasikan mesin-mesin seperti mesin poles beras, mesin penggiling padi, mesin kapal, dan banyak mesin lainnya.
Mesin diesel SWAN R-180 menggunakan sistem pembakaran dengan teknologi terbaru swirl combustion chamber, sehingga nozzle atau injektor mesin tidak mudah mengalami gangguan dan mesin dapat menghasilkan putaran yang lebih tinggi. Mesin diesel SWAN ini memiliki kapasitas tenaga 8 PK yang cocok diaplikasikan pada mesin penepung disk mill, mesin penggiling, kompresor, dinamo listrik, mesin perahu, dan pompa air. Mesin diesel SWAN R-180 dilengkapi dengan hopper untuk sistem pendinginnya.
Pastikan Anda sudah mengetahui berapa PK tenaga yang dibutuhkan untuk menggerakkan mesin. Setelah itu, Anda dapat memilih mesin diesel berkualitas seperti mesin diesel AMEC dan mesin diesel SWAN. Kami menjual mesin diesel dengan layanan purna jual dan harga mesin diesel terbaik yang dapat dipilih sesuai kebutuhan. Silahkan hubungi tim kami di nomor yang ada pada website untuk mengetahui tipe mesin diesel yang tepat dan dapatkan potongan harga mesin diesel terbaik.
SPESIFIKASI
Type : Single-Cylinder, Four-stroke
Combustion System : Swirl Combustion Chamber
Bore x Stroke : 80 x 80 mm
Compression Ratio : 21±1
Max. Output (KW/rpm) : 8HP/2600
Specific Fuel Consumption (g/kw h) : ≤278.8
Specific Lube Oil Consumption (g/kw h) : ≤4.08
Cooling System : Hopper Water Cooling
Starting Method : Hand Cranking
Net Weight : 72 kg
Method of Power Output : Output Flywheel End
Overall Dimension : 625 x 341 x 464 mm